fbpx

Melon Branding

Brand key adalah semacam pedoman yang membantu Anda menentukan apa arti dari sebuah brand, kerangka di balik brand tersebut, dan komunikasi yang terjalin di dalamya. Ini merupakan titik awal dari latihan membangun brand; titik yang menunjukkan jalan ke depan saat meluncurkan brand baru atau membentuk kembali brand yang sudah ada. Brand key membangun kerangka kerja. Secara keseluruhan, brand key merupakan sekumpulan gagasan strategi yang ideal yang dimiliki oleh suatu perusahaan, baik secara internal maupun eksternal.

Mengapa brand key itu penting?

Brand key dapat membantu membentuk arah strategis perusahaan Anda dengan menentukan esensi dari brand Anda dengan cara mengetahui “siapa Anda”, “apa nilai Anda”, “apa kepribadian Anda”, dll. Brand key juga akan membantu menentukan bagaimana brand Anda menambah nilai pada bisnis di perusahaan Anda. Membentuk brand key adalah latihan terpenting yang dapat Anda lakukan saat ingin membangun brand Anda. Brand key yang dikembangkan dengan benar akan membantu Anda membentuk arah strategis perusahaan Anda. Brand key juga membantu untuk menentukan bagaimana brand Anda menambah nilai pada bisnis.

Terdapat 9 elemen penting yang terdapat pada brand key yang perlu Anda ketahui:

Root Strength

Tahap Root Strength menjelaskan mengenai apa yang telah terjadi selama ini dengan brand Anda dan apa yang harus kita pertimbangkan saat membuat pemosisian baru untuk brand tersebut.

Competitive Environment

Poin pertama yang harus Anda lakukan adalah membuat peta positioning brand dan brand kompetitor Anda. Ini berarti menuliskan semua merek dan produk yang menjadi pertimbangan pelanggan sebelum melakukan pembelian di perusahaan kita.

Target

Gambaran singkat mengenai kelompok sasaran Anda. Jelaskan target tereut tidak hanya secara demografis, tetapi juga dalam hal sikap dan nilai. Catat semua data yang Anda dapatkan.

Insight

Insight adalah deskripsi kebutuhan yang belum terpenuhi atau calon pelanggan yang belum terselesaikan. Selain itu, Anda harus menjelaskan alasan mengapa pelanggan tidak membeli produk Anda. Secara singkatnya, insight merupakan apa yang sebenarnya diinginkan oleh konsumen.

Benefit

Manfaat apa yang diberikan merek Anda kepada konsumen. Ingatlah bahwa manfaat bisa bersifat fungsional dan psikologis/emosional. Pikirkanlah manfaat secara fungsional dan psikologis/emosional apa yang memotivasi konsumen untuk melakukan pembelian.

Value ad Personality

Nilai dan personalitas merupakan modal utama sebagai titik awal permulaan. Brand yang nilai dan personalitas nya lebih menarik akan lebih mudah dikenal dan diingat oleh pelanggan.

Discriminator

Apa yang membuat Anda berbeda dengan kompetitor Anda. Apa perbedaan sebenarnya antara brand Anda dan brand kompetitor? Perbedaan ini dapat dijelaskan secara sederhana, misalnya dengan “Hanya merk X yang memiliki keunggulan …”

Reasons to Believe

Alasan untuk percaya merupakan sebuah fitur yang mendukung keunggulan yang terdapat pada brand Anda. Pada tahap proses ini, Anda harus menemukan argumen yang menjelaskan mengapa pelanggan memutuskan untuk memilih brand Anda. Argumen harus dirumuskan secara singkat dan langsung pada intinya, misalnya, “Saya membeli merek X karena …”

Essence

Essence merupakan kesimpulan mengenai apa dan siapa brand Anda yang sebenarnya. Apa tujuan dan apa yang brand Anda lakukan.

 

Semua elemen terkait dengan konsumen Anda berdasarkan pemahaman Anda tentang mereka dan kebutuhan mereka. Gunakanlah catatan yang telah Anda buat sebelumnya untuk terus membangun brand Anda jadi lebih baik dari kompetitor Anda.

Melon 3

Want to Increase your traffic significantly ?

Every business needs more traffic for their website, which brings awareness and conversion. We know the best way through Digital Marketing activation for you.

Post Views: 1,559
Open chat
Welcome to Melon Branding 👋
Can we help you?