sumber: https://www.pexels.com/
Saat ini, hampir semua aspek dalam kegiatan sehari-hari membutuhkan yang namanya digital, hal tersebut tidak bisa lepas dari kegiatan yang dijalani sehari-hari. Terlebih lagi dalam dunia bisns, tentu saja akses digital sangat diperlukan agar berputarnya roda bisnis. agar bisnis terus bisa bergerak tentu kita dituntut untuk bisa terus kreatif dan selalu mengeluarkan ide atau gagasan yang fresh, tak lain halnya pada saat kita melakukan sebuah presentasi dan dengan majunya teknologi kalian bisa membuatnya di website presentasi loh!
Presentasi bisa dibilang menjadi salah satu aspek penting dalam berjalannya bisnis, untuk itu presentasi yang bagus, meyakinkan dan menarik menjadi hal yang penentu dalam mendapatkan klien. Presentasi yang informatif, tidak membosankan dan malah justru menghibur dapat menjadi nilai plus. Saat ini, sudah banyak website-website yang menyediakan layanan pembuat presentasi online dan gratis yang tentunya dapat Anda gunakan untuk membuat presentasi yang menarik dibandingkan dengan membuat presentasi di Microsoft Power Point.
Website presentasi yang dapat Anda gunakan adalah:
Google Slide
Pada Google Slide terdapat banyak fitur yang dapaat Anda gunakan seperti template, transisi slide, tata letak, animasi serta fitur inmpor video dan gambar. Anda tidak perlu khawatir desain yang Anda buat akan hilang jika tiba-tiba perangkat yang Anda gunakan mati, karena Google Slide memiliki fitur auto-save, selain itu Google Slide juga bisa menyimpan presentasi Anda dalam bentuk file offline. Anda dapat membuat presentasi pada handphone, komputer, ataupn tablet dalam jumlah yang tak terbatas, bahkan pada saat Anda tidak memiliki konkesi internet sekalipun. Presentasi yang Anda buat juga bisa Anda bagikan pada rekan Anda atau hanya orang tertentu saja.
Visme
Visme merupakan sebuah website yang menyediakan hampir semua alat yang dibutuhkan pada saat membuat presentasi. Visme menyediakan lebih dari setengah juta gambar yang bisa diakses secara gratis, tersedia juga pilihan tema, widget, grafik, charts, baner, icons, dan masih banyak lagi objek lainnya. Jangan takut salah ketik, di Visme tersedia fitur automatic spell check, selain itu Anda juga bisa membagikan presentasi Anda pada rekan Anda melalui tautan publik ataupun melalui embed code.
Prezi
Prezi merupakan salah satu situs berbasis internet yang bisa Anda gunakan untuk membuat presentasi Anda menjadi lebih menarik. Salah satu keunggulan dari Prezi adalah terdapat fitur zoomable canvas, sehingga Anda dapat memfokuskan point yang sedang ingin Anda jelaskan dengan pererakan slide yang cukup dinamis dan variatif. Selain terlihat lebih menarik, Prezi juga memudahkan kita untuk menyisipkan gambar maupun video ke dalam slide presentasi yang Anda buat. Selain itu, presentasi yang sudah Anda buat juga daoat disajikan secara offline dengan mengunduhnya terlebih dahulu. Untuk memulai proses pembuatannya, Anda diharuskan untuk mendaftar terlebih dahulu, pendaftaran ini gratis sehingga Anda tidak perlu mengeluarkan biaya untuk melakukan pendaftaran.
Canva
Canva merupakan situs online yang dapat Anda akses secara gratis yang bisa digunakan untuk membuat presentasi Anda menjadi menarik. Di dalamnya terdapat ratusan template power point yang sangat unik dan menarik yang bisa Anda gunakan pada saat melakukan presentasi. Cara kerjanya pun sangat mudah, Anda cukup buka situsnya, kemudia daftar, pilih Create Design Presentation, lalu pilih resolusi layar yang akan Anda gunakan. Fitur yang terdapat pada Canva juga banyak, seperti diantaranya adalah Anda bisa mengedit, membagikan pada rekan Anda, menambahkan foto atau video, dan masih banyak lagi. Selain itu Canva juga menyediakan fitur auto-save sehingga Anda tidak perlu khawatir presentasi yang sudah Anda buat tidak tersimpan. Anda juga bisa mengunduh presentasi Anda secara file power point ataupun secara PDF, sehingga Anda tetap bisa mengakses slide presentasi Anda pada saat Anda sedang offline.
Jika Anda tertarik untuk menggunakan salah satunya, segera kunjungi websitenya dan mulailah membuat presentasi secara cepat, mudah dan menarik. Pilihlah website presentasi yang sesuai dengan kebutuhan dan keinginan Anda. Selamat mencoba!
Want to Increase your traffic significantly ?
Every business needs more traffic for their website, which brings awareness and conversion. We know the best way through SEO activation for your website.
Related Post
15 Alasan Mengapa Anda Harus Berinvestasi dalam Pengembangan Website
15 Alasan Mengapa Anda Harus Berinvestasi dalam Pengembangan Website </h1 > Branding Di dunia digital yang serba cepat saat ini, memiliki kehadiran online yang
11 Tantangan Umum dalam Digital Marketing
11 Tantangan Umum dalam Digital Marketing Branding Di era digital saat ini, perjalanan untuk membangun kehadiran online yang kuat dipenuhi dengan rintangan. Sebagai pemilik bisnis,
Menguasai Strategi Pemasaran Digital Anda: Pandauan Komprehensif
Menguasai Strategi Pemasaran Digital Anda: Pandauan Komprehensif Branding Di era digital saat ini, menyusun strategi pemasaran digital yang kuat bukan lagi sebuah pilihan, melainkan suatu